Menu

Daftar Sekarang

Beranda

Selamat datang di EF

Daftar program

Lihat semua program

Kantor dan sekolah

Kantor terdekat

Tentang EF

Cerita kami

Karir

Bergabung dengan tim kami
5 Tips Belanja Online Aman Saat Pandemi
Gaya Hidup

5 Tips Belanja Online Aman Saat Pandemi

2020.10.19

Saat enggan keluar rumah, khususnya di masa pandemi seperti saat ini, belanja online tentu menjadi alternatif menarik. Kamu hanya perlu membuka aplikasi, website, dan e-commerce tanpa perlu repot-repot berdandan dan menempuh perjalanan jauh hanya untuk berbelanja kebutuhan. Tapi ingat, kamu tetap harus selalu waspada. Maka itu, ikuti tips aman belanja online saat pandemi seperti berikut ini.

Cari tahu tentang penjual

Sebelum melakukan deal dengan penjual atau memutuskan untuk membayar, sebaiknya cari tahu terlebih dahulu tentang penjual atau toko tempat kamu hendak berbelanja. Kamu bisa melihat apakah ada testimoni yang tidak menyenangkan mengenai penjual atau toko tersebut.

Di sisi lain, cari tahu seperti apa testimoni para pembeli. Akan lebih baik jika kamu bisa mencari tahu akun sang penjual di media sosial dan sebagainya untuk mengetahui apakah ia kira-kira bisa kamu percaya.

Jika perlu, saat kamu diminta untuk membayar, cari tahu terlebih dahulu apakah nomor rekening yang dia berikan memiliki track record buruk atau tidak.

Hindari memberikan informasi terlalu lengkap

Saat berbelanja online, tentu wajar saat kamu diminta informasi seperti alamat rumah, nomor handphone atau nama. Namun, jangan memberikan informasi yang sekiranya terasa janggal dan tidak dibutuhkan untuk keperluan belanja online.

Salah satunya jika kamu diminta untuk memberikan nomor rekening atau password akun media sosial dan e-commerce yang kamu gunakan. Apapun alasannya, hindari memberikan informasi yang tidak berkaitan dengan aktivitas jual-beli saat belanja online maupun offline.

Lebih baik berbelanja di tempat yang sudah terpercaya

Sebenarnya, belanja kebutuhan sehari-hari saat pandemi yang dilakukan secara online tidak terlalu susah selama kamu bisa peka dan jeli. Daripada membeli di toko yang tidak tentu tentu, lebih baik membeli di toko resmi.

Sebagai contoh, jika ingin membeli produk tertentu melalui e-commerce, pilihlah official store atau toko resmi dari produk tersebut. Sudah banyak produk tertentu yang membuat toko resmi pada e-commerce. Kamu tinggal mencari tahu, pada e-commerce mana produk tersebut membuat toko resminya.

Jangan mudah percaya promosi

Pada berbagai media sosial, sering terdapat iklan atau sponsor yang terselip di antara postingan dari teman-teman kamu di dunia maya. Kadang, jika kamu tergoda, kamu akan segera membukanya.

Tapi, jangan pernah langsung percaya dengan promosi-promosi yang kamu temukan di internet, ya. Apalagi jika promosi yang diberikan tidak masuk akal, seperti harga yang ditawarkan jauh lebih murah dibanding harga normalnya. Yang terpenting, setiap kamu melihat ada promosi, yakinkan diri terlebih dahulu bahwa itu bukan promosi dengan tujuan menipu.

Hindari metode pembayaran yang tak lazim

Tips belanja online untuk kebutuhan sehari-hari saat pandemi berikutnya adalah untuk tidak mudah percaya jika toko online tempat kamu berbelanja meminta untuk melakukan metode pembayaran, tapi tidak masuk akal atau tidak biasa.

Semakin canggihnya teknologi, semakin beragam pula cara penipu untuk melancarkan aksinya. Oleh karenanya, selalu fokus setiap kali hendak berbelanja online. Sering kali karena tidak fokus atau terburu-buru, kamu mudah untuk mengambil tindakan gegabah yang dapat merugikanmu.

Maka itu, jangan pernah menyepelekan kegiatan belanja online jika kamu ingin melakukan aktivitas belanja yang aman dan nyaman. Praktekkan berbagai tips di atas agar kamu bisa menghindari aksi penipuan yang sekarang ini sedang marak terjadi secara daring atau online. Selalu fokus dan teliti saat belanja, ya.

Daftar Konsultasi Gratis

5 Tips Belanja Online Aman Saat Pandemi