Menu

Daftar Sekarang

Beranda

Selamat datang di EF

Daftar program

Lihat semua program

Kantor dan sekolah

Kantor terdekat

Tentang EF

Cerita kami

Karir

Bergabung dengan tim kami
Bahasa Inggris untuk Kata "Sok Tahu", "Norak", "Ge-er", dan "Plin-plan". Apa Saja?
Akademik English dan Persiapan Tes Inggris

Bahasa Inggris untuk Kata "Sok Tahu", "Norak", "Ge-er", dan "Plin-plan". Apa Saja?

2021.06.14

Tidak hanya dalam bahasa Indonesia, ternyata kosakata dalam bahasa gaul seperti, “sok tahu”, “norak”, “ge-er” atau “plin-plan” juga tersedia dalam bahasa Inggris. Nah, tahukah kamu apa saja terjemahan dari masing-masing kata tersebut? Berikut adalah penjelasan lengkapnya:

Sok tahu

Saat melihat orang lain merasa paling tahu akan segala hal, padahal ia belum bisa menjamin kebenarannya, ia bisa kamu sebut dengan julukan “sok tahu”. Biasanya, orang yang “sok tahu” membuat orang lain kesal atas sikapnya. Hal ini, ternyata, tidak terjadi pada kita saja.

Native speaker juga merasakan rasa kesal yang sama. Tak heran, kosakata “sok tahu” juga tersedia dalam bahasa Inggris. Dalam bahasa tersebut, padanan kata yang sesuai sebagai terjemahan dari “sok tahu” adalah “know-it-all”. Jika kamu ingin menggunakan kosakata tersebut dalam mendeskripsikan seseorang, kamu bisa menyebutnya, “Mr. Know-It-All”, atau “Mrs. Know-It-All”.

“Don’t act like a know-it-all,” adalah salah satu kalimat dalam bahasa Inggris yang menyatakan ketidaksukaan terhadap orang yang “sok tahu”. Jika diterjemahkan ke dalam bahasa Indonesia, kalimat tersebut bermakna, “Jangan bersikap sok tahu.”

Norak

Jika bahasa Inggris dari “sok tahu” adalah “know-it-all”, padanan kata yang tepat untuk “norak” adalah “tacky”. Meski begitu, kata “norak” juga memiliki banyak makna yang tersimpan di dalamnya. Sebagai contoh, “norak” karena memiliki selera yang buruk bisa disebut dengan “tasteless”.

Sementara itu, “norak” yang bermakna “terlalu mencolok” adalah, “flashy”, “showy”, atau “gaudy”. Lalu, kata “norak” yang bersifat murahan bisa diartikan ke dalam bahasa Inggris sebagai “cheap”. Nah, untuk menggunakan padanan kata yang tepat, kamu bisa menentukan terlebih dahulu apa makna dibalik kata “norak” yang hendak kamu gunakan. Baru setelah itu, kamu bisa menentukan padanan kata yang tepat untuk menjelaskan kata “norak” tersebut dalam bahasa Inggris.

Ge-er

Ge-er sendiri adalah singkatan dari bahasa gaul, “Gede rasa”. Kosakata ini berarti terlalu percaya diri akan suatu hal yang belum pasti. Biasanya, kata ini digunakan saat kamu merasa bahwa seseorang yakin mengenai suatu hal yang belum tentu kebenarannya.

Nah, biasanya, dalam bahasa Inggris, saat hendak mengatakan kepada orang lain, “jangan ge-er”, kamu bisa mengatakannya dengan, “don’t flatter yourself”. Kalimat tersebut juga bisa bermakna, “Jangan terlalu bangga terhadap diri sendiri.” Selain kata tersebut, kamu juga bisa mengatakan, “Get over yourself!” atau “Berhentilah terlalu percaya diri.”

Plin-plan

Dalam bahasa Indonesia, “plin-plan” berarti tidak memiliki pendirian yang kuat. Ini tandanya, orang yang “plin-plan” berarti sering bergonta-ganti pendapat dan tidak cukup tegas dalam mengambil keputusan. Bahkan, bisa jadi orang “plin-plan” tidak pernah menentukan apapun karena selalu merasa kebingungan.

Dalam bahasa Inggris, “plin-plan” bisa kamu terjemahkan sebagai “wishy-washy” atau “fickle”. Meski begitu, kedua kata tersebut memiliki definisi yang berbeda. “Wishy-washy” berarti tidak memiliki pendirian yang kuat. Sementara, “fickle” berarti perubahan yang sering dan selalu terjadi. 

Kamu bisa menjelaskan bahwa seseorang yang plin-plan memiliki sifat “wishy-washy”. Akan tetapi, kata “fickle” lebih cocok menggambarkan perubahan yang sering terjadi dalam suatu kondisi. Artinya, kata tersebut kurang tepat untuk menjelaskan karakter seseorang.

Untuk lebih fasih dan mahir menggunakan bahasa Inggris, kamu bisa mencari tahu bahasa Inggris dari istilah-istilah tak baku bahasa Indonesia. Lebih banyak mengeksplorasi akan membantumu lebih banyak tahu. Selamat belajar!

Daftar Konsultasi Gratis

Bahasa Inggris untuk Kata "Sok Tahu", "Norak", "Ge-er", dan "Plin-plan". Apa Saja?