Menu

Daftar Sekarang

Beranda

Selamat datang di EF

Daftar program

Lihat semua program

Kantor dan sekolah

Kantor terdekat

Tentang EF

Cerita kami

Karir

Bergabung dengan tim kami
Tertarik Untuk Membaca Novel Bahasa Inggris Ini Dia Beberapa Tips Untuk Memahaminya Dengan Mudah
Gaya Hidup

Tertarik Untuk Membaca Novel Bahasa Inggris Ini Dia Beberapa Tips Untuk Memahaminya Dengan Mudah

2019.03.25

Kalau kamu orang yang hobi membaca, novel bisa jadi teman terbaik buat menemani hari-harimu. Karena, dengan membaca novel kamu bisa dapet berbagai cerita yang menarik untuk diikuti. Selain itu, novel yang bagus umumnya juga punya jalan cerita yang menarik dan gak jarang buat kamu jadi lupa waktu saat membaca novel tersebut.

Untuk mendapatkan novel yang punya jalan cerita bagus, gak jarang kamu harus dihadapkan pada novel yang berbahasa Inggris. Karena, ada banyak novel bahasa Inggris yang punya jalan cerita menarik dan kompleks. Meskipun novel terjemahan banyak tersedia di toko buku, membaca novel bahasa Inggris bisa buat kamu menggambarkan alur ceritanya dengan lebih mudah. Tapi bagaimana jika kamu kurang menguasai bahasa Inggris dan mau membaca novel bahasa Inggris? Berikut ini beberapa tips yang bisa kamu terapkan supaya lebih mudah dalam memahami novel Bahasa Inggris.

Jangan Takut untuk Mencoba

Hal pertama yang harus kamu lakukan adalah berani dalam mencobanya. Banyak orang seringkali menolak untuk membaca novel bahasa Inggris karena tidak berani untuk mencoba. Padahal, dengan membaca novel bahasa Inggris, kamu bisa mendapatkan jalan cerita yang menarik dan secara tidak langsung juga bisa meningkatkan kemampuan bahasa Inggrismu. Jadi, mulailah beranikan diri untuk membaca novel bahasa Inggris!

Mulai dari yang Ringan

Kalau kamu merasa kesulitan untuk membaca novel bahasa Inggris yang tebal seluruhnya, maka kamu dapat memulai dengan membaca berbagai hal yang lebih ringan dalam bahasa Inggris. Beberapa bacaan yang lebih ringan antara lain seperti cerita pendek, artikel dalam bahasa Inggris atau surat kabar yang menggunakan bahasa Inggris. Menggunakan bacaan yang lebih pendek akan membantu kamu untuk terbiasa membaca dan memahami tulisan dalam bahasa Inggris sehingga akan memudahkan saat membaca novel berbahasa Inggris.

Tandai dan Cari Tahu Tiap Kata yang Tidak Dimengerti

Saat membaca novel bahasa Inggris sangat wajar jika kamu menemui kata yang tidak dipahami. Hal ini bisa kamu atasi dengan cara menandai dan mencari tahu arti dari kata-kata tersebut. Cara ini bisa memudahkan kamu untuk memahami apa yang disampaikan oleh penulis novel sekaligus menambah perbendaharaan kata kamu dalam bahasa Inggris. Jadi, selain mendapatkan jalan cerita yang menarik kamu juga bisa meningkatkan kemampuan bahasa Inggris dengan membaca novel tersebut.

Memilih Genre Novel yang Tepat

Untuk memudahkan kamu saat membaca novel berbahasa Inggris, maka kamu tidak boleh sembarangan dalam memilih novel. Karena, beberapa novel dengangenretertentu menggunakan kata-kata yang tidak umum sehingga menyulitkan Anda untuk memahami apa yang dimaksud oleh sang penulis. Beberapagenrenovel yang perlu kamu hindari jika tidak ingin kesulitan dalam memahaminya antara lain klasik atau fantasi. Sementara itu, novel dengangenredrama dan komedi bisa jadi pilihan kamu untuk memudahkan dalam membaca novel berbahasa Inggris.

Selain memiliki alur cerita yang bagus dan kompleks, novel bahasa Inggris juga bisa membantu kamu dalam meningkatkanskillbahasa Inggris. Tapi, meningkatkanskillbahasa Inggris gak cukup dari membaca novel bahasa Inggris aja karena kamu butuh bantuan supayaskillkamu naik level. Caranya, kamu bisa mengikuti les bahasa Inggris yang memiliki metode belajar terbaik. Jadi, kemampuan bahasa Inggris kamu bakal meningkat dan lebih gampang buat membaca novel bahasa Inggris, deh.

Daftar Konsultasi Gratis

Tertarik Untuk Membaca Novel Bahasa Inggris Ini Dia Beberapa Tips Untuk Memahaminya Dengan Mudah