Menu
phrasal verb
Grammar and Vocabulary

Ini Dia Phrasal Verb yang Mengandung Arti Kata "Memulai"

tom thunder
Author
Tom Thunder
2023.01.23

Hallo! Tak terasa sudah hari senin saja nih. Mumpung hari senin, yuk awali hari-hari mu dengan semangat! Seperti artikel yang Tom bahas di hari senin ceria ini! Yup, artikel hari ini membahas mengenai phrasal verb yang memiliki arti “memulai”.

Yuk, coba kelas demo GRATIS!*

Mau kursus di EF? Coba kelas demo gratis* di EF center terdekatmu!

Incorrect phone number
Daftar Sekarang!

Dengan menekan tombol Daftar Sekarang, Anda menyetujui Kebijakan Privasi EF serta bersedia menerima penawaran dari EF.

*Syarat dan Ketentuan Berlaku

Kamu masih bingung dengan phrasal verb? Tenang, kali ini Tom akan membahasnya. Dari sekian banyak kata kerja, tentu kata kerja “memulai” juga memiliki banyak phrasal verb loh. Apa kamu pernah mendengar kata kerja start up, start off, dan berbagai phrasal verb lainnya yang mengandung makna "memulai"?

Nah, supaya kamu tidak pusing lagi, yuk belajar bersama Tom. Baca artikel ini sampai habis!

Berbagai Phrasal Verb "Memulai"

start

Yuk, coba kelas demo GRATIS!*

Mau kursus di EF? Coba kelas demo gratis* di EF center terdekatmu!

Incorrect phone number

Dengan menekan tombol Daftar Sekarang, Anda menyetujui Kebijakan Privasi EF serta bersedia menerima penawaran dari EF.

*Syarat dan Ketentuan Berlaku

Start Up

Start Up memiliki arti sesuatu yang bisa dimulai beroperasi. Contoh kalimatnya adalah Start up your new car! I wanna see it (Nyalakan mobilmu! Aku ingin melihatnya)

Start Out

Start out memiliki makna untuk melakukan sesuatu dalam konteks bisnis atau pekerjaan. Contoh kalimat: He started out his work as a journalist (ia baru memulai pekerjaannya sebagai jurnalis)

Start Off

Start off memiliki arti memulai dengan melakukan sesuatu, berpindah, atau membuat seseorang melakukan sesuatu. Contoh kalimat: My father started me off to play basketball when I was seven years old (Ayahku menyuruhku bermain bola basket, saat aku berusia tujuh tahun)

Start Over

Memulai kembali! Yup, itu arti dari phrasal verb start over. Misalnya adalah She started to sing over and over again (Ia memulai bernyanyi lagi dan lagi)

Embark On

Embark on memiliki arti memulai untuk melakukan sesuatu yang baru atau sulit. Contoh kalimatnya adalah Be ready to embark on your best challenge! (Bersiaplah memulai tantangan terbesarmu)

Take Up

Take up bisa memiliki arti melakukan sesuatu yang menyenangkan, melanjutkan sesuatu yang sudah selesai dilakukan, dan lain sebagainya. Kamu bisa lihat contohnya sebagai berikut: Take up the challenge! (Terima tantanganmu!) atau I have taken up chess! (Aku mulai bermain catur!)

Break Out

Break out adalah ketika kamu memulai sesuatu secara tiba-tiba. Biasanya terjadi pada hal yang kurang menyenangkan. Contohnya: Fire broke out during the midnight (Kebakaran terjadi pada tengah malam)

Set In/Into

Set In/Into artinya adalah memulai sesuatu yang tampaknya akan berlanjut atau bisa juga memiliki arti mengecangkan sesuatu ke permukaan. Misalnya adalah The mind map paper set into the wall (kertas pikiran dipasang di dinding)

Kick Off

Kick off memiliki arti permainan dimulai! Contohnya, the kick of is at 2 (permainan dimulai jam 2)


Nah, itu dia phrasal verb yang memiliki arti kata "memulai". Alih-alih terus menggunakan start, kamu bisa mencoba berbagai phrasal verb di atas loh. Pahami dan sesuaikan artinya dengan konteks yang kamu gunakan ya.

Belajar bahasa Inggris memang harus detail, tapi tak usah bingung.Kamu bisa coba Kelas Gratis EF! Selain didampingi oleh guru yang ahli, kamu juga akan belajar materi yang menyenangkan.

Belajar takkan susah lagi! Ayo daftarkan dirimu secepatnya dan dapatkan berbagai promo lainnya. Tom tunggu di kelas ya 😉

*Syarat dan Ketentuan berlaku
*Promo terbatas

Terakhir update artikel : 23-01-2023