Menu
unbelieveable
Grammar and Vocabulary

Cara Menggunakan Awalan Dis- dan Un- Pada Bahasa Inggris

tom thunder
Author
Tom Thunder
2024.02.02

Apakah EFriends pernah mendengar atau menggunakan kata "unbelievable" dan "disappointed"? Dua kata tersebut menggunakan prefix atau imbuhan yang terletak pada awal kata dalam bahasa Inggris Lalu, bagaimana cara menggunakan "un-" dan "dis-" dengan tepat? Yuk, simak penjelasan dari Tom disini.

Yuk, coba kelas demo GRATIS!*

Mau kursus di EF? Coba kelas demo gratis* di EF center terdekatmu!

Incorrect phone number
Daftar Sekarang!

Dengan menekan tombol Daftar Sekarang, Anda menyetujui Kebijakan Privasi EF serta bersedia menerima penawaran dari EF.

*Syarat dan Ketentuan Berlaku

Seperti dalam bahasa Indonesia, bahasa Inggris juga menggunakan kata imbuhan. Jika dalam bahasa Indonesia kita mengenal imbuhan awalan, dalam bahasa Inggris, disebut dengan istilah prefix. Tahukah kamu, imbuhan un- dan dis- dapat mempengaruhi makna dari suatu kata, seperti mengubah kata kerja (verb) menjadi kata sifat (adjective).

dissapoint

Perbedaan Dis- dan Un-

  • Awalan "Dis"
    Pertama-tama, awalan "dis-" yang berarti "tidak" atau "kebalikan dari." Digunakan untuk mengubah makna kata dasar menjadi "bukan sesuatu" atau "melakukan kebalikan dari suatu tindakan." Misalnya, "disappear" bermakna "tidak muncul".

  • Awalan "Un"
    Sementara, awalan "un-" dapat berarti "tidak", tergantung pada root word-nya, dan dapat berarti "kehilangan" atau "melepaskan dari". Penggunaannya dapat membuat kata dasar menjadi kata sifat (adjective), seperti pada kata "unstabilized" yang berarti "tidak stabil".

Awalan Dis-

Awalan "dis-" jika ditambahkan ke kata dasar akan berarti "tidak" atau "kebalikan dari." Contohnya, kata "disappear" yang terdiri dari dis- dan appear, jadi seara harfiah memiliki arti "tidak muncul".

Kata-kata dengan imbuhan "dis-" seringkali dikenal sebagai kata-kata negatif, yang menunjukkan bahwa sesuatu itu tidak benar atau tidak terjadi. Berikut contohnya:

  • The magician's trick was so impressive that it seemed to make the rabbit disappear.
    Trik pesulap itu sangat mengesankan sehingga kelihatannya membuat kelinci menghilang.

  • Despite the chaos, her disassembled art supplies inspired a unique masterpiece.
    Terlepas dari kekacauan yang terjadi, perlengkapan seni yang dibongkar pasang tersebut menginspirasi sebuah karya yang unik.

  • The detective worked to discredit the false rumors circulating about the case.
    Detektif bekerja untuk mencoretkan rumor palsu yang beredar tentang kasus itu.

Awalan Un-

Awalan "un-" apabila ditambahkan ke kata dasar dapat mengubah maknanya menjadi "tidak", "kehilangan", atau "melepaskan". Sama seperti imbuhan "dis-", kata-kata dengan imbuhan "un-" juga disebut kata-kata negatif.

Jangan lupa, imbuhan "un-" juga bisa digunakan dengan kata-kata yang memiliki akhiran seperti "-ed" atau "-able", dan ketika digabungkan hasilnya adalah kata sifat. Contohnya, "unstabilized" berarti "tidak stabil."

  • The mystery novel kept the readers unimpressed with its predictable plot.
    Novel misteri membuat pembaca tidak terkesan dengan alur cerita yang dapat ditebak.

  • The magician performed an incredible trick, leaving the audience in unbridled amazement.
    Pesulap melakukan trik luar biasa, membuat penonton terkesan.

  • The unexpected rain made the outdoor event quite uncomfortable for the attendees.
    Hujan yang tidak terduga membuat acara di luar ruangan sangat tidak nyaman bagi para peserta.

Kata-Kata dengan Awalan Dis-
  • Disable = Menonaktifkan

  • Disagree = Tidak setuju

  • Disappoint = Mengecewakan

  • Disappear = Menghilang

  • Disparity = Ketidaksetaraan

  • Disassemble = Membongkar

  • Disavow = Menyangkal

  • Discard = Membuang

  • Discomfort = Ketidaknyamanan

  • Discourage = Kehilangan semangat

  • Discover = Menemukan

  • Discredit = Mencoreng reputasi

  • Disregard = Mengabaikan

  • Disguise = Menyamar

  • Dishonest = Tidak jujur

  • Disinfect = Membersihkan dari kuman

  • Disinterest = Ketiadaan minat

  • Dislike = Tidak suka

  • Disobey = Tidak mematuhi aturan

  • Disorder = Kekacauan

Kata-Kata dengan Awalan Un-
  • Unable = Tidak bisa

  • Unafraid = Tidak takut

  • Unappealing = Tidak menarik

  • Unaware = Tidak sadar

  • Uncomfortable = Tidak nyaman

  • Uncommon = Tidak umum

  • Unconvinced = Tidak yakin

  • Undo = Membatalkan

  • Unemployed = Tidak bekerja

  • Unfair = Tidak adil

  • Unfollow = Berhenti mengikuti

  • Unfortunately = Sayangnya

  • Unhurt = Tidak terluka

  • Unimpressed = Tidak terkesan

  • Uninterested = Tidak tertarik

  • Unknown = Tidak diketahui

  • Unlawful = Melanggar hukum

  • Unlikely = Tidak mungkin

  • Unlimited = Tanpa batas

  • Unpack = Membuka kemasan

EFriends! Imbuhan "un-" dan "dis-" terasa seperti bisa digunakan bergantian, tapi sebenarnya ada perbedaan pada artinya. Misalnya, "uninterested" berarti tidak tertarik, sementara "disinterested" berarti tidak memihak.

Dengan memahami perbedaan antara awalan "dis-" dan "un-", kamu dapat lebih tepat dalam menyampaikan makna dalam percakapan sehari-hari. Serta, berlatih dalam kalimat dapat membantu memperkuat penggunaan keduanya. Selamat mencoba, EFriends!

Kalau kamu, masih ragu menyusun kalimat dalam bahasa Inggris, kamu bisa mendaftarkan dirimu untuk ikut les di EF. Kamu akan belajar bahasa Inggris dengan metode yang menyenangkan, dijamin jadi anti-boring! Pastinya akan dipandu dengan guru yang profesional juga.

Penasaran, keseruan kelasnya? Yuk coba kelas gratis dengan mengisi nomor telepon pada kolom di website ini.