Menu
games belajar bahasa inggris
Education Advice

Aneka Games Sebagai Sarana Belajar Bahasa Inggris

2020.04.15

Siapa bilang belajar hanya dapat dilakukan di dalam kelas atau dengan media buku pelajaran semata? Ada banyak metode menarik lainnya yang dapat menjadi alternatif belajar yang menyenangkan. Salah satunya adalah lewat beberapa jenis games atau permainan.

Games atau permainan tidak melulu identik dengan kegiatan anak kecil. Proses belajar sambil bermain cocok pula dipraktikkan untuk semua usia sebab metode seperti ini memberikan suasana belajar bahasa inggris yang lebih interaktif.

Melihat beberapa negara yang mencoba menyesuaikan dirinya pada situasi komunikasi global, pendidikan Bahasa Inggris modern sebagai bahasa kedua membutuhkan perhatian khusus. Baik itu dari metode maupun kurikulum, Bahasa Inggris perlu ditempatkan secara tepat dan akurat agar tidak harus bersaing dengan bahasa ibu, namun keduanya dapat digunakan untuk kebutuhan-kebutuhan khusus.

Kamu bisa mencoba beberapa jenis permainan ini:

Whisper Race

Sesuai dengan namanya, permainan ini mengandalkan ingatan atau memori. Caranya, bagi peserta permainan ke dalam dua tim. Salah satu dari peserta tim tersebut diberi daftar kata yang perlu mereka hafalkan. Kemudian daftar kata tersebut dibisikkan ke peserta satu tim lainnya. Peserta terakhir wajib menyebutkan daftar kata yang diberikan secara lengkap. Tim yang menghilangkan salah satu kata dari daftar kata yang telah diberikan, dinyatakan kalah.

Hide and Seek

Permainan ini dapat melatih penggunaan preposisi dalam bahasa Inggris. Caranya, seorang peserta diminta untuk meninggalkan kelas sementara peserta yang lainnya bertugas menyembunyikan barang. Kemudian, peserta yang keluar tadi diminta untuk menemukan lokasi benda-benda yang disembunyikan dengan memberikan pertanyaan.

What’s Missing?

Permainan ini menggunakan media gambar dalam bentuk puzzle. Setiap peserta berlomba untuk dapat menebak potongan gambar yang hilang dengan mengajukan jawaban yang sesuai grammar bahasa Inggris.

Action Game

Permainan ini mengandalkan gerak tubuh. Pilih salah satu peserta untuk membacakan sebuah cerita lalu coba praktikkan setiap bagian kata dalam cerita yang dapat dipraktikkan. Jenis permainan ini juga dapat melatih kekayaan kosa kata bahasa Inggris yang dimiliki. Bagi mereka yang salah praktikkan, berilah sedikit hukuman lucu-lucuan.

Market Game

Permainan jenis ini menguji pesertanya untuk dapat membuat komposisi kalimat yang baik. Berilah satu kalimat pertama yang gagasannya mengarah pada kegiatan berbelanja di pasar, sebagai contohnya. Perhatikan setiap peserta yang memberikan kalimat, apakah susunan grammar, penguasaan kosa kata, dan pelafalan katanya sudah baik. Dengan saling mengoreksi, Anda juga bisa sambil belajar.

Permainan ini bisa kamu terapkan sebagai cara mudah belajar bahasa Inggris di rumah atau sekolah. Kamu juga bisa menemukan permainan unik lain untuk mengasah bahasa Inggrismu!

Temukan juga cara belajar bahasa Inggris yang seru dan menyenangkan bersama EF dan materi unik yang dimilikinya. Penasaran? Yuk, isi nomormu pada kolom berikut!

Yuk, coba kelas demo GRATIS!*

Mau kursus di EF? Coba kelas demo gratis* di EF center terdekatmu!

Incorrect phone number
Daftar Sekarang!

Dengan menekan tombol Daftar Sekarang, Anda menyetujui Kebijakan Privasi EF serta bersedia menerima penawaran dari EF.

*Syarat dan Ketentuan Berlaku