Menu
7 Jenis Pekerjaan Bahasa Inggris
Listening and Speaking

7 Jenis Pekerjaan dalam Bahasa Inggris Beserta Video

Ben Small Stars
Author
Ben
2021.01.29

Saat sudah dewasa nanti, kita akan dihadapkan pada pekerjaan. Lalu, sudahkah kamu tahu jenis pekerjaan apa yang menjadi impianmu? Atau kamu masih bingung ada apa saja jenis pekerjaan yang bisa dilakukan? Tidak masalah. Karena, Ben akan mengajakmu berkenalan lebih jauh dengan jenis pekerjaan dalam bahasa Inggris.

Menentukan pekerjaan apa yang ingin ditekuni ketika sudah besar memang tidak selalu mudah. Terkadang, hal ini disebabkan kita belum paham apa yang menjadi minat dan bakat kita. Di samping itu, bisa jadi kita sudah menemukan minat dan bakat kita, tetapi kita masih bertanya-tanya jenis pekerjaan apa yang sesuai.

Yuk, coba kelas demo GRATIS!*

Mau kursus di EF? Coba kelas demo gratis* di EF center terdekatmu!

Incorrect phone number
Daftar Sekarang!

Dengan menekan tombol Daftar Sekarang, Anda menyetujui Kebijakan Privasi EF serta bersedia menerima penawaran dari EF.

*Syarat dan Ketentuan Berlaku

Melalui video berikut, kamu bisa menonton percakapan antara Mo dan Clora tentang jenis-jenis pekerjaan dalam bahasa Inggris.

Dari dialog Mo dan Clora, terdapat 7 jenis pekerjaan dalam bahasa Inggris yang dibicarakan. Apa sajakah itu? Simak penjelasan berikut!

1. Doctor

dokter bahasa inggris

Doctor atau yang biasa kamu sebut dengan dokter merupakan jenis pekerjaan yang pertama kali disebut. Pada bagian awal video di atas, Clora mengungkapkan kekhawatirannya pada Mo. Ia tidak tahu ingin menjadi apa kelak. Kemudian, ia bertanya, “A doctor?

2. Secretary

sekretaris bahasa inggris

Menyambung dialog sebelumnya, Clora lanjut bertanya, “Secretary?”. Jadi, jenis pekerjaan kedua yang tersebut dalam video di atas adalah secretary atau sekretaris.

3. Chef

koki bahasa inggris

Jenis pekerjaan yang disebut ketiga dalam percakapan di atas adalah pekerjaan yang sedang digeluti Mo saat ini, yakni chef. Dalam bahasa Indonesia, chef diartikan sebagai koki atau juru masak. Kita dapat mengetahui bahwa Mo merupakan seorang koki atau juru masak lewat dialog berikut, “You know I tried every job in the world before I decided to be a chef.”.

4. Firefighter

pemadam kebakaran bahasa inggris

I was a firefighter.”, dialog tersebut menunjukkan jenis pekerjaan keempat pada video di atas. Firefighter atau pemadam kebakaran merupakan salah satu pekerjaan yang pernah dilakukan oleh Mo. Tugas dari seorang pemadam kebakaran adalah memadamkan api.

5. Sales Person

penjual bahasa inggris

Mo juga pernah bekerja sebagai sales person atau penjual. Jenis pekerjaan ini menjadi pekerjaan kelima yang ada pada video di atas. Berikut dialognya, “I was a sales person.”. Pada saat menjadi seorang penjual, Mo bekerja di sebuah toko di tengah padang pasir. Dia menjual minuman lemon.

6. Hairdresser

penata rambut bahasa inggris

Pekerjaan Mo lainnya adalah hairdresser atau penata rambut. Sebagaimana dialog yang diucapkan Mo, “I was a hairdresser.”. Pekerjaan sebagai penata rambut menandai jenis pekerjaan keenam dalam video di atas.

7. Photographer

fotografer bahasa inggris

Mo memberikan ide pada Clora untuk menjadi seorang fotografer dalam dialog berikut, “How about a photographer?”. Photographer atau fotografer merupakan jenis pekerjaan ketujuh pada video di atas. Pekerjaan ini berkutat dengan kamera untuk mengambil gambar atau foto dan juga profesi ini berkaitan erat dengan content creator.

Meskipun terlihat masih jauh dari pandangan, tidak ada salahnya untuk mulai memikirkan tentang pekerjaan yang ingin kamu lakukan di masa depan. Dengan begitu, kamu bisa mempersiapkan diri dengan terus mengasah keterampilanmu supaya bisa meraih pekerjaan yang kamu dambakan.

Tidak mengapa juga jika kamu masih saja belum punya arah akan terjun ke bidang apa. Selagi masih ada waktu, kamu bisa mengeksplorasi banyak hal hingga menemukan yang cocok.

Tahukah kamu bahwa berbagai pekerjaan perlu ditunjang dengan kemampuan berbahasa Inggris yang baik? Oleh karena itu, sangat penting bagi kamu untuk menguasai bahasa Inggris. Belajarlah dari sekarang agar tidak terlambat!

EF dapat membantumu untuk belajar dan jadi mahir berbahasa Inggris. Paduan kurikulum yang mutakhir, guru yang profesional, dan lingkungan yang mendukung akan membuat bahasa Inggrismu berkembang pesat. Di EF, kami menerapkan bahasa Inggris untuk berkomunikasi pada saat kegiatan belajar mengajar. Dengan demikian, kamu akan jadi terlatih dan percaya diri untuk menggunakan bahasa Inggris.

Mulai dari 1 juta-an saja, kamu akan merasakan atmosfer belajar bahasa Inggris yang menyenangkan dengan hasil yang memuaskan. Kalau kamu penasaran, jangan ragu untuk menekan tombol pink di bawah!

Ayo, jadi mahir berbahasa Inggris di EF!

Ben Small Stars
Author
Ben